Biaya Produk versus Biaya Periodik

Biaya Produk versus Biaya Periodik

Adalagi pembagian biaya berdasarkan saat atau kapan pengakuan atas biaya tersebut terjadi, yaitu yang kita kenal dengan biaya produk dan biaya periodik.

Biaya produk diartikan sebagai biaya yang dimana saat pengakuan biayanya yaitu pada saat pembebanan biaya tersebut. Bahan baku dianggap sebagai biaya pada saat pembebanannya atau pada saat bahan baku tersebut diambil dari gudang dan kemudian dimasukkan ke proses produksi. Tenaga kerja langsung dianggap sebagai biaya pada saat selesai dikerjakan dan beban dibayarkan. Sedangkan overhead lazimnya memiliki sifat kedua2nya, baik sebagai biaya produk maupun sebagai biaya periodik. Intinya biaya produk tersebut adalah biaya yang jumlahnya dapat di link ke objek biayanya, dan link tersebut tidak error.

Biaya Periodik, ya sesuai dengan namanya biaya periodic merupakan biaya yang saat pengakuan biayanya harus dikaitkan atau diukur dengan horizon waktu, maksudnya ada biaya tertentu yang menghitung jumlahnya dari batasan lamanya waktu. Misalnya beban sewa yang dihitung besarnya berdasarkan lamanya pemakaian sewa yang dikurangi dari sewa dibayar dimuka. Beban sewa adalah unsur laporan rugi laba, sedangkan sewa dibayar dimuka adalah unsur neraca.

Anda baru saja membaca artikel yang berkategori Penggolongan Biaya dengan judul Biaya Produk versus Biaya Periodik. Anda bisa bookmark halaman ini dengan URL http://hmjakuntansiump.blogspot.com/2008/09/biaya-produk-versus-biaya-periodik.html. Terima kasih!
Ditulis oleh: umpo - Wednesday, September 3, 2008

Belum ada komentar untuk "Biaya Produk versus Biaya Periodik"

Post a Comment